Kesulitan Belajar
Kepala | Ilmu Penyakit Saraf / Neurologi | Kesulitan Belajar (Symptom)
Deskripsi
Ketidakmampuan belajar adalah istilah umum yang menggambarkan jenis tertentu dari masalah belajar. Hal ini dapat menyebabkan seseorang sulit belajar dan menggunakan keterampilan tertentu. Keterampilan yang palingsering terkena adalah: membaca, menulis, mendengar, berbicara, penalaran dan kemampuan bermatematika.
Ketidakmampuan belajar bervariasi setiap orang. Pasien ini mungkin tidak memiliki jenis masalah yang sam dengan pasien lain. Mungkin pasien ini memiliki masalah membaca dan menulis dan pasien lain memiliki masalah matematika. Pasien lain lagi mungkin memiliki kesulitan di masing-masing daerah serta dengan memahami apa orang katakan.
Penyebab
Para peneliti berfikir bahwa ketidakmampuan belajar disebabkan oleh perbedaan cara otak bekerja dan bagaimana memproses informasi. Anak-anak yang menderita ini tidak bodoh atau malas, mereka biasanya memiliki kecerdasan diatas rata-rata. Otak mereka hanya memproses informasi secara berbeda-beda.
...